Saksi-saksi juga mengungkapkan bahwa sebuah menara perkantoran di pusat kota Bangkok bergoyang dari sisi ke sisi selama sekitar dua menit, sementara suara pintu dan jendela yang berderit terdengar jelas.
Ratusan pekerja dievakuasi melalui tangga darurat, sementara teriakan ketakutan terdengar di tengah situasi yang semakin mencekam akibat bangunan yang terus bergetar.
Berdasarkan laporan Aljazeera, Jumat, sejumlah orang dikabarkan terjebak di bawah puing-puing bangunan yang tengah dibangun di kawasan Chatuchak, Bangkok. Beberapa layanan metro dan kereta ringan di ibu kota Thailand itu juga terpaksa dihentikan.
Perdana Menteri Thailand, Paetongtarn Shinawatra, menyatakan bahwa dirinya membatalkan kunjungan resmi ke pulau Phuket guna mengadakan pertemuan darurat menyusul peristiwa gempa besar ini.
(Yoga)