BEENEWS.CO.ID – Timnas Indonesia mencatatkan kemajuan signifikan dalam peringkat FIFA setelah jeda internasional November 2023. Skuad Garuda sukses naik lima peringkat ke posisi 125 dunia, berkat hasil positif di laga terakhir melawan Arab Saudi. Jumat (29/11/2024).
Dalam rangkaian Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada jendela internasional 11-19 November lalu, Jay Idzes dan kawan-kawan menghadapi dua laga penting. Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang dengan kekalahan 0-4, namun berhasil bangkit dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Arab Saudi.
Hasil dari dua pertandingan tersebut menyumbangkan tambahan 16,24 poin bagi Indonesia, cukup untuk mendongkrak posisi mereka di peringkat FIFA.
Di level global, Argentina tetap berada di puncak daftar peringkat FIFA. Sementara itu, Jerman kembali masuk ke jajaran 10 besar, menggusur Kolombia. Lima besar peringkat dunia masih ditempati Prancis, Spanyol, Inggris, dan Brasil, bersama Argentina di posisi teratas.
Portugal, Belanda, Belgia, dan Italia melengkapi posisi 10 besar. Negara lain yang mencatatkan lonjakan signifikan adalah Niger, yang naik sembilan peringkat setelah mengumpulkan 31,23 poin.
FIFA Matchday berikutnya dijadwalkan pada 17-25 Maret 2025. Timnas Indonesia direncanakan menghadapi dua laga penting melawan Australia dan Bahrain. Kedua pertandingan tersebut menjadi kunci untuk menjaga peluang Indonesia melaju ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.