Keterangan foto:
Seorang warga Desa Batuah, Kecamatan Seranau, Kotawaringin Timur, tercebur ke sungai bersama sepeda motornya gara-gara jembatan yang rusak.
KOTIM, BEENEWS.CO.ID – Rifa’ei seorang warga Desa Batuah, Kecamatan Seranau, Kotawaringin Timur, tercebur ke sungai bersama sepeda motornya.
Peristiwa bermula saat ia ingin melintasi jembatan yang kondisinya sudah memprihatinkan karena hanya terbuat dari kayu yang sudah mulai rusak.
“Warga yang tercebur di jembatan Sungai Belayar ini adalah Ketua RT.07 di desa kami,” kata Kepala Desa Batuah, Sudarno, Selasa (3/09/2024).
“Beruntung saat itu ada warga yang melintas dan langsung membantu korban, jalan dan jembatan ini adalah satu-satunya akses penghubung antar Desa Batuah dengan Kelurahan Mentaya Seberang,” ujarnya.
“Jembatan ini sudah berulang kali kami perbaiki secara swadaya bersama warga setempat, namun tidak bertahan lama karena banyak juga mobil pengangkut hasil bumi yang melintasi jembatan ini,” ungkap Sudarno.
“Kami tentunya berharap jembatan dan jalan yang rusak ini bisa segera diperbaiki oleh pemerintah setempat agar tidak sampai menimbulkan korban lagi,” tukasnya.
Terpisah, Camat Seranau Dwi Kushendro, ketika dikonfirmasi membenarkan peristiwa ini.
“Betul mas, ada warga kami yang tercebur karena jembatan yang rusak di Desa Batuah,” kata Dwi.