Keterangan foto:
KM.Kirana 1 terbakar di perairan kawasan Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Minggu (11/08/2024).
KOTIM, BEENEWS.CO.ID – KM.Kirana 1 milik PT.Dharma Lautan Utama terbakar di perairan kawasan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Minggu (11/08/2024).
Lokasi terbakarnya kapal tersebut berjarak sekitar 2 mil dari daratan saat akan berlabuh di sekitar Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.
KM.Kirana 1 rencananya akan berangkat ke Sampit pada Selasa (13/08/2024) besok.
Beruntung tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini, saat ini seluruh orang yang berada di kapal tersebut juga sudah dievakuasi.
“Kejadian kurang lebih pukul 16.15 WIB, dari informasi, kapal sedang melaksanakan perbaikan dan hanya ada kru kapal tanpa penumpang,” kata Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Artanto, dikutip Senin (12/08/2024).
Terpisah, Manajer DLU cabang Sampit, Hendrik Sugiharto menyebutkan karena peristiwa ini jadwal kapal Dharma Lautan Utama dari Sampit tujuan Semarang tidak ada jadwal.
“Secara otomatis tidak ada jadwal ke Semarang, sambil menunggu konfirmasi dari pusat,” singkat Hendrik.
(Tim red)