Play Video

Usai Nyoblos, Prabowo Optimis Pilpres 1 Putaran

Elektabilitas Tinggi, Prabowo Optimis Pilpres Berjalan 1 Putaran

 

JAKARTA, BEENEWS.CO.ID – Capres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto, terlihat bersemangat dalam menggunakan hak pilihnya, atau mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 33 Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Prabowo tampak tiba pukul 08.57 WIB, meski dalam rencana awal akan datang pukul 07.45 WIB.

 

Usai mencoblos, Prabowo pun sempat memberikan keterangan kepada awak media yang menunggu. Adapun salah satu yang disinggungnya adalah Pemilu 1 putaran.

 

“Insyaallah, Insyaallah ya,” ujar Prabowo, dalam menjawab target 1 putaran yang digaungkan koalisinya di TPS 33 Hambalang, Rabu (14/2/2024).

 

Seperti diketahui, target untuk menuntaskan Pemilu dengan 1 putaran oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) terus digaungkan. Di mana target tersebut turut didukung oleh hasil-hasil dari rilis lembaga survei, yang kerap menampilkan elektabilitas Prabowo di atas 50%.

Baca Juga :  Banyak Menterinya Maju Nyaleg, Wapres Ma'ruf: Di-reshuffle Jika Abaikan Tugas

 

Meski demikian, tahapan-tahapan Pemilu masih akan terus berlangsung dan Proses Quick Count baru akan terlihat pada siang hari nanti.

 

Dan sebelum bergegas pulang dari TPS 33 Hambalang, Prabowo mengucapkan terima kasih kepada semua petugas yang telah bersedia mengawal Pemilu 2024 ini.


“Sebagai warga negara, saya ucapkan terima kasih kepada KPPS, kepada semua petugas, lancar. Hujan membawa berkah, membawa rezeki jadi kita patut bersyukur mudah-mudahan semua berjalan lancar insyaAllah kita tunggu hasilnya, kira-kira itu dari saya,” pungkas Prabowo.

(Abdul)

Lihat Berita Terkait

Play Video
Play Video
Play Video

Bukan HOAX Share Yuk!!!

Bagikan berita kepada kerabat dan teman di chat atau sosial media!

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter
Share on email

Berita yang mungkin anda suka!