Menu

Play Video

Bertemu dengan Sri Sultan Hamengku Buwono X , Ganjar Pranowo Minta Restu dan Dukungan

Ganjar Pranowo bertemu dengan Sri Sultan Hamengku Buwono X

 

YOGYAKARTA, BEENEWS.CO.ID – Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo bertemu dengan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, pertemuan dengan Sultan digelar di Kantor Gubernur, Kompleks Kepatihan.

 

Ia tiba sekitar pukul 16.00 WIB dan meninggalkan Kantor Gubernur sekitar pukul 18.15 WIB.

 

“Silaturahmi, kebetulan ada acara solo dan dulu sudah janjian dengan beliau mau silaturahmi dan ada kesempatan hari ini” ucap Ganjar

 

Mantan Gubernur Jateng tersebut juga mengungkapkan pentingnya kondusivitas yang harus tetap terjaga saat ini.

 

“Mengingat kondisi hari ini dan situasi saat ini, kita harus terus mempertahankan Kondusivitas. Itu intinya”, kata Ganjar, Rabu (27/12/2023).

 

Ganjar menguraikan argumentasi tersebut dalam perbincangannya dengan Sultan.

Topiknya berkisar dari masalah internasional hingga ekonomi dan pertahanan.

 

“Dunia sedang berubah dan sangat turbulance, disrupsi terjadi,sehingga Indonesia perlu memposisikan diri mengikuti dinamika internasional dengan tidak mengabaikan kepentingan nasionalnya.Iya banyak aspeknya.Ada politik, ada ekonomi, ada pertahanan, lengkap,” jelasnya.

 

Saat ditanya tujuan bertemu dengan Sultan HB X, meminta dukungan dan restu mencalonkan sebagai presiden. ini tanggapan Ganjar:

 

” kita ketemu dengan sesepuh ya minta doa dan restu, pokoke untuk keselamatan apapun, ya pencalonan, untuk bangsa, banyak” tambah mantan Gubernur Jawa Tengah ini.

 

Sementara itu, Ngarsa Dalem turut mengomentari pertemuan dengan Ganjar. Sultan menegaskan, tidak ada kecenderungan mendukung terkait pertemuan  ini.

 

“Saya bukan kader partai, itu dilarang oleh undang-undang,” jelas Sultan.

 

“Baik, Pak Gunjar, mau ketemu, ya saya terima, mosok nggak, Kami sudah saling kenal sejak lama dan kami hanya ngobrol saja,” lanjutnya.

 

Sultan mengaku Ganjar merupakan calon presiden pertama yang sowan. Sultan juga menegaskan, dirinya tidak mempunyai pengaruh  terhadap perolehan suara calon presiden.

 

“Suoroku mik siji ok (suaraku hanya satu), suaraku kan satu,” tutupnya.

(Lauren)

Play Video
WhatsApp Image 2024-06-15 at 14.24.22
Play Video
Play Video

Bukan HOAX Share Yuk!!!

Bagikan berita kepada kerabat dan teman di chat atau sosial media!

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter
Share on email

Artikel Terkait

Berita Populer Bulan Ini

graha pramuka
graha pramuka
graha
graha pelantaran
graha pelantaran
graha