Capres Prabowo dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Belum Menetapkan Siapa yang Akan Menjadi Cawapres-nya.
JAKARTA, BEENEWS.CO.ID – Pada Kamis (19/10/2023) pagi, telah diketahui bersama, bahwa salah satu kontestan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, yakni Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin), resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Duet Anies-Cak Imin (AMIN) bahkan menjadi pasangan pertama, yang secara resmi mendaftarkan diri ke KPU.
“Kita jaga suasana persatuan, kebersamaan. Pikiran dan gagasan boleh berbeda tapi kita adalah satu bangsa, satu negara,” ucap Anies Baswedan.
Tak berselang lama, yakni pada Kamis (19/10) siang, giliran pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, yang mendaftarkan diri ke KPU. Bahkan, pendaftaran pasangan tersebut terbilang sebagai gerak cepat, mengingat, baru kemarin, pada Rabu (18/10) elite parpol pengusung Capres Ganjar menunjuk nama Menko Polhukam, Mahfud MD, sebagai Cawapres untuk mendampinginya.
“Mudah-mudahan KPU akan menjadi wasit yang insya Allah pasti paling netral, pasti paling bisa memberikan layanan terbaik dan kita persembahkan untuk kemajuan bangsa dan negara,” ujar Ganjar.
Lantas bagaimana dengan Prabowo Subianto?
Sementara itu, Prabowo dan ‘Koalisi Indonesia Maju’ (KIM), hingga saat ini masih belum bisa memastikan, siapa nama yang berhak untuk mendampinginya, di Pilpres 2024.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani, pun baru saja mengungkapkan, bahwa nama Calon Wakil Presiden (Cawapres) yang akan mendampingi Prabowo di Pilpres 2024 adalah sosok anak muda dan berpengalaman di pemerintahan.
“Saya cuma mau memberi isyarat kisi-kisi tentang Calon Wakil Presiden-nya Pak Prabowo hanya dengan pantun, yakni, Indonesia negeri yang kaya, penduduknya berjuta-juta, kita ingin Indonesia jaya, Prabowo dan anak muda jawabannya,” ujar Muzani, usai mengikuti pertemuan di Jakarta, pada Rabu (18/10) malam.
Muzani kemudian melanjutkan pantunnya, untuk mengungkapkan kisi-kisi sosok Cawapres tersebut.
“Beli pisang sambil sepedaan, pulangnya mampir Stasiun Balapan. Cawapres Pak Prabowo akan segera diumumkan, dia sosok berpengalaman di pemerintahan,” tambah Muzani.
KPU sendiri telah menerbitkan Peraturan KPU (PKPU) No. 19/2023 tentang Pendaftaran Capres dan Cawapres untuk Pemilu 2024. Dalam PKPU tersebut, pendaftaran Capres-Cawapres untuk Pilpres 2024 dibuka pada 19-25 Oktober 2023 di Kantor KPU RI, Jakarta.
Adapun waktu pendaftaran, pada tanggal 19-24 Oktober 2023 dibuka pukul 08.00-16.00 WIB. Sementara pada tanggal 25 Oktober ditutup hingga pukul 23.59 WIB.
(Abdul)