Play Video

Buntut Main Game saat Rapat Paripurna, PDI-P Pecat Cinta Mega

DPD PDI-P DKI Jakarta, Pecat Cinta Mega Usai Ketahuan Main Game saat Rapat Paripurna.

 

JAKARTA, BEENEWS.CO.ID – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-Perjuangan (PDI-P) DKI Jakarta, memberikan sanksi tegas kepada Cinta Mega, dengan memecatnya dari jabatan Anggota DPRD DKI, buntut bermain game saat rapat paripurna, beberapa waktu lalu.

 

Hal itu ditegaskan oleh Ketua DPD PDI-P DKI Jakarta, Ady Wijaya, bahwa sanksi berupa Pergantian Antarwaktu (PAW) dijatuhkan kepada Cinta Mega, diputuskan dalam rapat pleno yang digelar DPD PDI-P DKI Jakarta, pada Selasa (25/7/2023) malam.

 

“Tadi kita rapat pleno karena segala sesuatu keputusan kita biasa melalui rapat pleno ini. Selesai rapat pleno kita memberikan sanksi berupa PAW,” terang Ady, di kantor DPD PDI-P DKI Jakarta.

Baca Juga :  Cawapres Nomor Urut 3 Mahfud MD Gelar Acara 'Tabrak Prof' di Kota Medan

 

Lebih lanjut, Ady menyebutkan, bahwa pihaknya akan mengirim surat pengajuan PAW Cinta Mega, kepada Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P. Di mana selanjutnya, DPP PDI-P akan mengajukan surat tersebut kepada Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU-D).

 

“Langsung malam ini juga kita kirim suratnya ke DPP Partai. Karena memang DPP partai lah yang mengirim surat ke KPUD,” tambahnya.

 

Meski demikian, Ady belum bisa membeberkan siapa sosok yang akan menggantikan Cinta Mega, di DPRD DKI Jakarta. Namun dirinya bisa memastikan, bahwa Cinta Mega tak akan maju lagi sebagai Calon Legislatif (Caleg) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Lihat Berita Terkait

Play Video
Play Video
Play Video

Bukan HOAX Share Yuk!!!

Bagikan berita kepada kerabat dan teman di chat atau sosial media!

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter
Share on email

Berita yang mungkin anda suka!