BEENEWS.CO.ID – Pemilu Turki kembali dimenangkan oleh Presiden Recep Tayyip Erdogan.
Ia resmi menjadi Presiden selama 3 periode usai pengumuman putaran kedua pemilu, pada Minggu (28/5).
Erdogan diketahui sudah memerintah selama 20 tahun. Periode ketiganya, ia akan berkuasa hingga 2028 mendatang.
Ucapan dari berbagai pemimpin dunia berdatangan, salah satunya dari orang nomor satu di Indonesia yakni Presiden Jokowi.
“Ucapan selamat paling hangat bagi saudaraku Presiden Erdogan @RTErdogan dari Turkiye yang kembali terpilih (sebagai presiden). Siap melanjutkan dan memperkuat kemitraan strategis jangka panjang Indonesia-Turkiye untuk kepentingan rakyat kita,” tulis Jokowi di laman Twitter, Senin (29/5).
Melansir dari AFP, Presiden Amerika Serikat Joe Biden juga turut memberikan ucapan selamatnya dan berharap bisa kembali menjalin hubungan bilateral sebagai sesama aliansi Pertahanan Negara Atlantik Utara (NATO).
“Sebagai sekutu NATO, saya menantikan melanjutkan kerja sama bilateral dan saling berbagi tantangan global,” ucap Biden di Twitter.
Selanjutnya, Presiden Rusia Vladdimir Putin yang menyebut Erdogan sudah seperti sahabat.
“Kemenangan Anda (Erdogan) dalam pemilu kali ini adalah hasil logis dari kerja keras Anda sebagai pemimpin Republik Turki,” jelas Putin, di situs Kremlin.