Play Video

Arab Saudi Kecam Penyerangan Israel di Masjid Al-Aqsa Palestina

Arab Saudi Kecam Penyerangan Israel di Masjid Al-Aqsa Palestina

 

BEENEWS.CO.ID – Pemerintah Arab Saudi memberikan kecaman keras kepada Polisi Israel.

 

Kecaman tersebut diberikan akibat serangan yang dilakukan secara ‘terang-terangan’ terhadap para jamaah, di dalam Masjid Al-Aqsa, saat Bulan Suci Ramadhan.

 

Dilansir Al Arabiya News, kecaman disampaikan lewat Kementerian Luar Negeri Arab Saudi, dalam pernyataan yang dirilis pada Rabu (5/04/2023), waktu setempat.

 

Tak lama setelah terjadi bentrokan, antara Polisi Israel dan Warga Palestina, yang juga Jamaah Masjid Al-Aqsa.

 

“Kerajaan Arab Saudi mengecam penyerbuan terang-terangan ini dan menyatakan penolakan terhadap praktik-praktik yang merusak upaya perdamaian dan bertentangan dengan prinsip internasional dalam menghormati kesucian agama.”

Baca Juga :  Messi Bawa Argentina Ke 8 Besar Piala Dunia

 

“Menegaskan kembali posisinya yang teguh dalam mendukung semua upaya yang bertujuan mengakhiri pendudukan dan mencapai solusi yang adil dan komprehensif untuk Perjuangan Palestina,” tegas Kementerian Luar Negeri Saudi.

 

Tak jauh berbeda, laporan dari Bulan Sabit Merah Palestina, menyebut, Kepolisian Israel telah menyerang puluhan jamaah di dalam Masjid Al-Aqsa, sebelum matahari terbit, pada Rabu (5/04/2023), waktu setempat.

 

Akibat kejadian tersebut, setidaknya 7 orang mengalami luka-luka akibat terkena peluru karet dan pukulan tongkat.

 

Tak hanya itu, Bulan Sabit Merah Palestina juga melaporkan, bahwa aparat Israel juga melakukan tindakan keji lainnya, dengan mencegah paramedis untuk menjangkau para korban luka yang ada di dalam masjid pasca bentrokan terjadi.

Baca Juga :  Senegal Rusuh, 9 Tewas dalam Bentrokan Polisi dan Pendukung Oposisi

 

Di sisi lain, pihak Israel juga telah menyampaikan pernyataan secara terpisah.


Dalam pernyataan tersebut, Kepolisian Israel diklaim hanya memasuki bagian dalam Masjid Al-Aqsa, untuk mengusir ‘para penghasut’ yang membawa petasan, tongkat dan batu.

(Abdul)

Lihat Berita Terkait

Play Video
Play Video
Play Video

Bukan HOAX Share Yuk!!!

Bagikan berita kepada kerabat dan teman di chat atau sosial media!

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter
Share on email

Berita yang mungkin anda suka!