KOTIM, BEENEWS.CO.ID – Ratusan siswa SD Negeri 1 Baamang Tengah, Kotawaringin Timur, menampilkan berbagai macam keterampilannya pada acara yang bertema cinta budaya lokal, yang digelar di halaman sekolah, Rabu (15/02/2023).
Kepala SD Negeri 1 Baamang Tengah Hasanuddin, mengatakan kegiatan yang digelar rutin setiap tanggal 15 setiap bulan ini, disesuaikan dengan program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
“Pada acara ini para siswa menampilkan berbagai macam tarian dari berbagai daerah di Nusantara, selain itu juga ditampilkan keterampilan kegiatan ekstrakurikuler siswa seperti olahraga beladiri,” ujarnya.
Untuk lebih memeriahkan acara para siswa memakai pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia.
“Harapannya dengan melihat pakaian adat tersebut para siswa dapat mengenal keberagaman budaya dari seluruh pelosok Nusantara, biasanya kami juga melakukan sesi nonton bareng dengan para siswa, tentang rumah adat, tempat-tempat wisata serta aneka satwa langka, untuk menambah wawasan,” ucapnya.
“Ada 320 siswa dari kelas I hingga kelas VI yang mengikuti acara ini, siswa tidak harus selalu belajar di ruang kelas, namun mereka perlu juga melakukan penyegaran dengan belajar diluar kelas,” kata Hasanuddin, yang juga menjabat Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD, Cerdas Membangun, Kecamatan Baamang, Kotim ini.