Play Video

Kalteng Siapkan Ribuan Dosis Vaksin Pengendalian Penyakit Mulut dan Kuku Sapi

PALANGKA RAYA, BEENEWS.CO.ID – Dukung penuh program Pemerintah Pusat dalam rangka pengendalian dan penanggulangan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak. Pemprov Kalteng menyiapkan ribuan vaksin untuk mengatasi penyakit tersebut pada tahun 2023.

 

“Kita harapkan vaksin ini dapat menguatkan kekebalan, kalau untuk pandemi kan imun, di ternak khusus sapi itu agar terhindar dari penyakit mulut dan kaki,” kata Wakil Gubernur Kalimantan Tengah H. Edy Pratowo saat acara Kick Off Vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku yang digelar secara virtual, Sabtu (28/1/2023).

 

Wagub yang mengikuti kegiatan tersebut dari kawasan Kelurahan Habaring Hurung, Bukit Batu, berharap gerakan vaksinasi terhadap hewan ternak yaitu sapi dapat didukung semua pihak terkait.

Baca Juga :  Angin Puting Beliung Melanda Pemukiman Warga di Medan Deli, 101 Rumah Rusak

 

“Provinsi Kalimantan Tengah siap melaksanakan dan mendukung. Tahun 2023 ini kami menargetkan 50 ribu ekor ternak yang akan dilaksanakan vaksinasi. Kami berharap kerjasama kita terjalin dengan baik,” ujarnya.

 

Wagub menjelaskan, pada tahun 2022 lalu dari 13 kabupaten dan 1 kota terdapat 10 wilayah yang terkena dampak penyakit mulut dan kuku dan 4 daerah lainnya zero case atau tidak ditemukan kasus PMK.

 

“Namun demikian kondisinya sudah terkendali dan aman. Sehingga gerakan vaksinasi nanti pada tahun 2023 akan berjalan dengan baik,” tandasnya.

Lihat Berita Terkait

Play Video
Play Video
Play Video

Bukan HOAX Share Yuk!!!

Bagikan berita kepada kerabat dan teman di chat atau sosial media!

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter
Share on email

Berita yang mungkin anda suka!