Play Video

Seorang Perempuan di Banyumas Tega Bunuh Pamannya Sendiri 

foto penindak lanjutan kasus pembunuhan paman nya sendiri

BANYUMAS, BEENEWS.CO.ID – Seorang perempuan berinisial S (43) asal Banyumas, ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan terhadap pamannya sendiri. 

 

Kasat Reskrim Polresta Banyumas Kompol Agus Supriadi, mengatakan korban teridentifikasi bernama Hudi (70), pria lanjut usia asal Desa Sukoraja Wetan, Kecamatan Sukoraja, Kabupaten Banyumas. 

 

Motif pembunuhan diduga pelaku sakit hati karena korban telah membunuh kucing anggora kesayangan tersangka S.

 

Menurut keterangan tersangka, sebelumnya korban telah melakukan perlakuan tidak menyenangkan kepada tersangka, berupa perampasan handphone dan upaya pemerkosaan terhadap S. 

 

Selanjutnya, S melakukan perlawanan dengan menggunakan sebilah bambu yang kemudian membunuh korban. 

 

Dari pengakuannya, tersangka S membuang jasad korban ke Kali Pelus dengan memasukkannya ke dalam plastik. 

Baca Juga :  Rektor Paramadina: Parpol Sekarang Lebih Mirip Perseroan Terbatas atau Milik Keluarga

 

Jasad korban kemudian ditemukan di tepi sungai Serayu, Maos, Kabupaten Cilacap.

 

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih mendalami motif serta kejadian sebenarnya, melalui olah pra-rekonstruksi yang dilakukan pada Sabtu (21/1/2023).

(Lauren)

 

Lihat Berita Terkait

Play Video
Play Video
Play Video

Bukan HOAX Share Yuk!!!

Bagikan berita kepada kerabat dan teman di chat atau sosial media!

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter
Share on email

Berita yang mungkin anda suka!