KOTIM, BEENEWS.CO.ID – Camat Baamang Ady Chandra, menghimbau kepada warga masyarakat yang berkunjung ke Terowongan Nur Mentaya, agar selalu memperhatikan keselamatan saat mengeksplor destinasi wisata malam tersebut.
“Kami dari Pemerintah Kecamatan Baamang Kotim, sangat mensupport sekali dengan adanya destinasi wisata malam Nur Mentaya, karena warga masyarakat sekitar Baamang maupun warga dari wilayah lainnya dapat menikmati ikon baru di Kota Sampit ini,” ujarnya, Senin (19/12/2022).
“Namun para pengunjung juga saya himbau agar selalu waspada dan berhati-hati karena biasanya warga yang datang akan berfoto atau ber ‘selfie’ dengan latar belakang Nur Mentaya, karena telah ada kejadian akibat asyik berfoto akhirnya terjatuh dari kendaraannya,” kata Ady.
Untuk menghindari hal tersebut terulang kembali, ia berharap agar para pengunjung dapat menjaga dan mengutamakan keselamatan saat berkendara maupun ber ‘selfie’ di Terowongan Nur Mentaya.
“Utamakan lah keselamatan dahulu baru yang lain, kepada para remaja saya juga menghimbau agar selalu melakukan aktivitas yang positif, jangan sampai melakukan kegiatan yang dapat mencelakai diri sendiri maupun orang lain,” tandasnya.
(Tbk/cplk)