Menu

Play Video

Pesan Presiden Jokowi agar SDM Guru Unggul

JAKARTA, BEENEWS.CO.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi), menghadiri puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia yang ke-77, di Kota Semarang, Jateng. Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi memberikan pesan agar para guru memiliki (sumber daya manusia) SDM yang unggul.

 

Presiden Jokowi pun membeberkan pesan tersebut, yang diyakini menjadi tiga komponen utama dalam kemajuan SDM yang ada. Seperti penguasaan ilmu dan adaptif terhadap perkembangan zaman.

 

“Komponen pertama adalah penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi,” tulis Presiden Jokowi di laman instagram @jokowi.

 

“Serta peningkatan keterampilan teknis yang relevan dengan pengembangan zaman,” tambahnya.

 

Hal itu ditekankan oleh orang nomor satu di Indonesia tersebut mengingat perubahan dan perkembangan zaman begitu cepat. Sehingga semua harus bisa adaptif agar tidak tergilas oleh zaman.

 

Kemudian, Presiden Jokowi juga menekankan pentingnya para tenaga pendidik memiliki mentalitas dan karakter yang kuat. Serta kesehatan jasmani yang dapat menunjang segala instrumen yang ada.

 

“Komponen kedua adalah mentalitas dan karakter. Komponen yang ketiga adalah kesehatan jasmani,” tutupnya.

 

Kehadiran Presiden Jokowi dalam peringatan HUT ke-77 PGRI tersebut, juga sekaligus dalam rangka Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022, yang jatuh beberapa hari lalu.
(Abdul Cholik)

Play Video
WhatsApp Image 2024-06-15 at 14.24.22
Play Video
Play Video

Bukan HOAX Share Yuk!!!

Bagikan berita kepada kerabat dan teman di chat atau sosial media!

Share on facebook
Share on whatsapp
Share on twitter
Share on email

Artikel Terkait

Berita Populer Bulan Ini

graha pramuka
graha pramuka
graha
graha pelantaran
graha pelantaran
graha